Polres Batu – Sebagai bentuk aplikasi dari program Kapolri PROMOTER juga program Kapolda Jatim PATUH, Kapolres Batu AKBP Budi Hermanto S.I.K., M.Si sesuai program kerjanya REAKTIF (Responsif, Interaktif dan informatif) yakni lebih mengedepankan dekat dengan anggota, masyarakat dan instansi pemerintahan bersama TNI membuat program Safari Ngaji.

Safari Ngaji adalah program Kapolres Batu yang sudah berjalan rutin setiap hari Selasa dalam setiap minggunya. Rangkaian kegiatan tersebut adalah membaca istighosah, ngaji bersama dan berdo’a bersama untuk keselamatan dan keberkahan wilayah hukum Polres Batu dan dilaksanakan bergantian di Polsek Jajaran Polres Batu dengan melibatkan masyarakat setempat, aparat desa juga TNI.

Pada Selasa ini (3/10/2017) safari ngaji bertempat di Masjid Baiturrahman Desa Pandesari wilayah hukum Polsek Pujon.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat Pujon, Kepala Desa dan aparat desa wilayah Pujon, TNI dari Koramil setempat, Tomas, Toga, dan masyarakat setempat kurang lebih 75 orang.

Dalam sambutannya Kapolres Batu mengucapkan terima kasih kepada Kapolsek Pujon yang telah menyiapkan tempat untuk kegiatan safari ngaji dan Kapolres Batu juga mengucapkan terima kasih kepada jama’ah yang telah hadir mengikuti kegiatan safari ngaji.

“Selain untuk meningkatkan iman dan taqwa kita kepada Allah, saya ingin kegiatan safari ngaji berdampak positif terhadap sinergitas Polres Batu dengan seluruh elemen masyarakat dalam menjaga Kamtibmas di wilayah hukum Polres Batu” terang Kapolres Batu